TribunWow.com/Dian Naren
TRIBUNNEWS.COM - Sembari menunjukkan sebuah koran dengan headline 'Boediono Minta Maaf ke Budi Mulya', presenter Nadia Mulya mulai membeberkan isi pertemuan ayahnya dengan mantan wakil presiden, Boediono.
Koran yang ia sebut terbit pada Selasa, 26 Januari 2016 itu dirinya mengatakan jika Ayahnya bertemu dengan Boediono di Lapas Sukamiskin, Bandung.
"Mungkin (bertemunya) kurang dari 1 jam, cukup lama. Tapi ya itu, saya sama bapak saya agak bingung, apa yang jadi tujuan utama pertemuan ini.
Mungkin kami mengharapkan ada sedikit penjelasan dari beliau. Tapi dia hanya menanyakan kabarnya bagaimana.
Terus bapak saya bilang ya kamu lihat dong kabar saya bagaimana hari ini.
Anak saya meninggal, saya disini, saya yang diberi tanggungan ini. Padahal anda yang tahu benar mengenai kasus Bank Century.
Kenapa anda tidak mengatakan apa-apa", ujar Nadia.
Menambahkan, Nadia mengatakan jika sebenarnya bapaknya bukanlah sosok bertanggung jawab dalam kasus Bank Century.
"Sebagai informasi aja, bapak saya adalah Deputi Gubernur Bidang Moneter, nggak ada urusan dengan perbankan apapun.
Kalau dibikin urutannya, beliau adalah yang paling terakhir dalam pelaksanaan kebijakan", ujarnya.
Ditanya perihal solusi dari Boediono perihal kasus ayahnya, Nadia hanya mengatakan,"yang saya ketahui tidak ada. Dia hanya memberikan banyak sekali ide-ide, seperti gelar pertemuan dengan media, buat press conference bahwa kebijakan tidak dapat dipidana. Itu saja solusi dari beliau".
Lihat videonya di bawah ini.
0 Response to "Kasus Bank Century, Nadia Mulya Beberkan Pertemuan Ayahnya dengan Boediono di Lapas Sukamiskin"
Posting Komentar